TintaSiyasi.com -- Memperingati Hari Perempuan Internasional atau International Woman’s Day (IWD), Presiden Asosiasi Serikat Pekerja (ASPEK) Indonesia Mirah Sumirat, S.E. mendesak Pemerintah dan DPR untuk bersungguh-sungguh dalam memberikan perlindungan terhadap perempuan Indonesia.
"Pemerintah dan DPR untuk bersungguh-sungguh dalam memberikan perlindungan terhadap perempuan Indonesia," tuturnya kepada TintaSiyasi.com, Rabu (08/03/2023).
Diketahui, Hari Perempuan Internasional atau International Woman’s Day (IWD) diperingati setiap tanggal 8 Maret.
Ia juga menuntut pemerintah dan DPR untuk segera mencabut Undang-Undang Omnibus Law, Cipta Kerja, yang telah merugikan para pekerja/buruh dan rakyat Indonesia.
Ia juga menegaskan agar jangan ada kesewenangan dan ketidakadilan terhadap perempuan Indonesia.
"Jangan ada lagi kesewenangan dan ketidakadilan, khususnya terhadap perempuan Indonesia," pungkasnya. [] Dewi Srimurtiningsih
0 Komentar